ABU SEKAM PADI SEBAGAI BAHAN TAMBAH CAMPURAN BETON

ABU SEKAM PADI





       Sekam padi (rice husk) adalah bagian terluar dari butir padi, yang merupakan hasil sampingan saat proses penggilingan padi dilakukan. 
     Abu sekam padi (rice husk ash) yang diperoleh dari hasil pembakaran sekam berkisar antara 16-23% dengan kandungan silika sebesar 95%. Dari kandungan silika yang tinggi tersebut, maka abu sekam padi dapat digolongkan sebagai salah satu bahan yang memiliki sifat pozzolanik yang baik. 
      Abu sekam padi telah diteliti dan digunakan oleh berbagai peneliti di berbagai universitas. abu ini biasanya digunakan sebagai subtitusi sebagian semen dalam rangka meningkatkan kuat tekan beton.
       Ramanudin M.A. meneliti tentang pengaruh kehalusan dan kadar abu sekam padi terhadap kekuatan beton, dan didapatkan kadar optimum subtitusi semen dengan abu sekam padi sebesar 10 % dan dapat menghasilkan kuat tekan rata - rata pada 28 hari sebesar 51,71 MPa
       Abu sekam padi dapat diperoleh pada tempat pembuatan batu bata. Salah satunya yaitu di desa Kaling Tasikmadu Karanganyar. Kadangkala abu sekam padi dapat diperoleh dengan cuma-cuma karena dianggap sudah tidak bermanfaat lagi.

Laporan selengkapnya silahkan download di link dibawah ini

Laporan dibuat oleh : Sholicatun Nisa (CE 16), Tiaranisa (Ars 17)

Popular posts from this blog

HASIL SELEKSI OPEN RECRUITMENT TAHUN 2024

COPPER SLAG SEBAGAI BAHAN TAMBAH CAMPURAN BETON